Cara Membalas dan Meneruskan Tanggapan di Kotak Masuk Jotform

18 Juli 2023

Pernakah Anda perlu menanggapi langsung pengisi formulir atau menunjukkan tanggapan formulir kepada manajer atau supervisor? Anda dapat dengan mudah meneruskan dan membalas tanggapan di Jotform Inbox. Mari kita periksa bagaimana melakukannya pada langkah-langkah di bawah ini:

  1. Ada dua cara untuk membalas tanggapan, yang pertama masuk ke kotak masuk Anda dan klik kiriman yang ingin Anda balas atau teruskan. Klik tombol Balas.
Tangkapan layar petunjuk dari tanggapan formulir di kotak masuk Jotform dengan panah menunjuk ke tombol Balas pada sisi kanan dari kotak masuk
  1. Cara Kedua, dan cara yang memungkinkan Anda meneruskan tanggapan, adalah dengan mengklik menu tiga titik di sebelah kanan. Klik teruskan.
Tangkapan layar petunjuk dari kotak masuk Jotform dengan buka menu tiga titik dan panah menunjuk ke tombol teruskan di tengah menu

Perlu diingat bahwa mengkil teruskan akan memungkinkan Anda mengirim tanggapan formulir kepada siapa pun, dan mengklik balas akan memungkinkan Anda menanggapi pemberi tanggapan formulir.

  1. Setelah mengklik Balas atau Teruskan, jendela email akan muncul. Jika Anda membalas tanggapan dengan bidang email, baris Kepada akan terisi secara otomatis dengan email pemberi tanggapan.
Tangkapan layar petunjuk dari kotak masuk Jotform dengan bukaan jendela email menampilkan email pemberi tanggapan formulir pada baris Kepada
  1. Klik roda gigi untuk mengubah email di baris Dari. Saat Anda menambahkan penerima, perhatikan bahwa pengguna di paket awal hanya dapat membalas ke satu orang dan pengguna di Perunggu., Perak, dan Emas dapat menyertakan hingga sepulih penerima.
Tangkapan layar petunjuk dari bukaan jendela email dengan panah menunjuk ke pengaturan roda gigi ke kanan dari baris Dari
  1. Klik informasi pengiriman untuk mengecualikan atau menyertakan kolom tambahan.
Tangkapan layar petunjuk dari jendela email dengan panah menunjuk ke tombol edit di badan email
  1. Klik +Tabel Tanggapan dan +Bidang untuk memilih bidang formulir dan informasi tanggapan mana yang ingin disertakan dalam email Anda.
Tangkapan layar petunjuk dari jendela email dengan panah menunjuk ke tombol +Bidang di dasar jendela
  1. Kllik Kirim Email dan selesai! Setelah Anda mengklik kirim, Anda akan dapat melihat rantai email di bawah tanggapan.
Cara Membalas dan Meneruskan Tanggapan di Kotak Masuk Jotform Image-1
END OF YEAR SALE
Hemat 50%
ON ANNUAL JOTFORM PLANS
Hubungi Dukungan:

Tim dukungan pelanggan kami tersedia 24/7 dan waktu respons rata-rata kami antara satu hingga dua jam.
Tim kami dapat dihubungi melalui:

Forum Dukungan: https://www.jotform.com/answers/

Hubungi Dukungan Jotform: https://www.jotform.com/contact/

Kirim Komentar:

Jotform Avatar
This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

Komentar:

Podo Comment Jadilah yang pertama berkomentar.