Cara Menyematkan Formulir ke Smart Builder Unbounce

5 Oktober 2022

Unbounce adalah pembangun halaman arahan dengan fitur cerdas yang memungkinkan Anda membuat kampanye pemasaran yang indah dan berkinerja tinggi untuk bisnis Anda. Dengan teknologi AI-powered Unbounce, Anda dapat membuat halaman arahan khusus hanya dalam beberapa menit.

Sebelumnya, Anda hanya dapat menyematkan formulir Jotform ke Pembangun Klasik Unbounce, tetapi sekarang Unbounce memperkenalkan Aplikasi Jotform, Anda dapat menyematkan formulir ke Smart Buildernya. Formulir Anda akan ada di halaman arahan Unbounce Anda hanya dalam beberapa langkah, ayo mulai!

Instalasi Aplikasi Jotform

Hal pertama yang Anda lakukan adalah menginstal Aplikasi Jotform di dalam Smart Builder Unbounce. Ikuti langkah berikut:

  1. Di Smart Builder, klik ikon Aplikasi (potongan puzzle) di sisi kiri atas halaman.
  2. Cari Jotform.
  3. Klik ikon plus di dalam blok untuk menginstal Aplikasi Jotform.
Cara Menyematkan Formulir ke Smart Builder Unbounce Image-1

Setelah aplikasi teriinstal, Anda akan mendapatkan pesan konfirmasi, dan Smart Builder akan menampilkan Jotform di antara daftar tata letak yang dapat Anda gunakan.

Menyematkan Formulir di Bagian Baru

Setelah menginstal Aplikasi Jotform, Anda dapat menambahkan bagian baru dan menyematkan formulir Jotform Anda di sana. Berikut adalah langkah-langkah untuk melakukannya.

  1. Di Smart Builder, tambahkan bagian baru dengan mengklik ikon Plus di dalam bagian yang ada. Anda dapat menambahkan Jotform di bagian atas atau bawah tata letak yang ada.
Cara Menyematkan Formulir ke Smart Builder Unbounce Image-2
  1. Pilih Jotform dari daftar bagian.
  2. Pilih dari daftar tata letak Jotform yang siap pakai, dan klik yang ingin Anda gunakan. (Anda selalu dapat mengubahnya nanti).
Cara Menyematkan Formulir ke Smart Builder Unbounce Image-3
  1. Di bagian Jotform yang baru ditambahkan, klik tomboh Tambah Jotform. Anda harus mengotorisasi Unbounce pada langkah ini dengan log in dan mengklik tombol Izinkan pada jendela pop-up.
Cara Menyematkan Formulir ke Smart Builder Unbounce Image-4
  1. Jendela berikutnya akan menampilkan daftar formulir Anda. Klik formulir yang Anda ingin sematkan.
Cara Menyematkan Formulir ke Smart Builder Unbounce Image-5
  1. Halaman sekarang akan menampilkan formulir dengan tinggi dan lebar minimumnya.
Cara Menyematkan Formulir ke Smart Builder Unbounce Image-6

Untuk menyesuaikan tinggi dan lebar formulir, silakan kunjungi panduan berikut dari Unbounce: Editing atau Memperbarui Formulir.

Menyematkan Formulir dengan Mengganti Elemen yang Ada

Jika Anda tidak ingin menambahkan elemen yang baru, Anda dapat mengganti elemen yang ada di halaman dengan Jotform. Ikuti saja langkah-langkah ini:

  1. Temukan elemen yang ingin Anda ganti dan klik ikon Ubah Elemen.
  2. Buka daftar Formulir.
  3. Klik pada Jotform.
Cara Menyematkan Formulir ke Smart Builder Unbounce Image-7
  1. Langkah ini mirip dengan langkah 4-6 pada menyematkan formulir di bagian baru: klik tombol Tambah Jotform, otorisasi Unbounce, pilih formulir dari daftar, lalu sesuaikan tinggi dan lebar formulir.

Lihat Mengubah Elemen di Halaman SmartBuilder Anda dari Unbounce untuk mempelajari lebih lanjut.

Hubungi Dukungan:

Tim dukungan pelanggan kami tersedia 24/7 dan waktu respons rata-rata kami antara satu hingga dua jam.
Tim kami dapat dihubungi melalui:

Forum Dukungan: https://www.jotform.com/answers/

Hubungi Dukungan Jotform: https://www.jotform.com/contact/

Kirim Komentar:

Jotform Avatar
Situs ini dilindungi oleh reCAPTCHA dan Kebijakan Privasi Google dan Persyaratan Layanan berlaku.

Podo Comment Jadilah yang pertama berkomentar.